Drawing Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Digelar di Malaysia, Timnas Indonesia Gabung Grup Mana?

Konfederasi sepak bola Asia, Asian Football Confederation (AFC) ,sudah mengkonfirmasi bahwa undian tidak akan digelar di Osaka Jepang, Namun AFC bakal menggelarnya di Kuala Lumpur, Malaysia.

Lebih tepatnya, undian bakal digelar di Hotel Hyatt, Kuala Lumpur
“Kualifikasi piala Dunia 2026 zona Asia, Road to 26 play-off bakal segera dimulai (diundi) di Kuala Lumpur pada tanggal 17 Juli 2025,” tulis Asian Football Confederation (AFC).

“Undian bakal digelar di Hyatt Place, Kuala Lumpur Bukit Jalil,” lanjutnya
Bakal ada enam negara yang ikut di ronde keempat.
Selain Timnas Indonesia, ada Arab Saudi, Qatar, Irak, Uni Emirat Arab, dan Oman.

Tim asuhan Patrick Kluivert dikepung oleh negara-negara Timur Tengah.
Timnas Indonesia jadi satu-satunya wakil Asia tenggara di ronde keempat yang berasal di luar 100 besar peringkat FIFA. Timnas Indonesia bakal ditemani oleh Oman di pot terakhir.
Sementara pot kedua bakal ditempati oleh Irak dan Uni Emirat Arab.
Sementara pot teratas bakal dihuni dua negara tuan rumah, Arab Saudi dan Qatar.
Ronde keempat bakal digelar pada Oktober 2025.

Ronde keempat bakal digelar dengan sistem round robin dan masing-masing negara hanya memainkan dua laga.

Enam negara bakal dibagi dalam dua grup yang diisi oleh tiga negara.
Enam negara bakal berebut dua tiket otomatis ke Piala Dunia 2026.
Hanya juara grup yang berhak lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Runner-up grup bakal bertarung lagi ke ronde kelima.
Pemenang ronde kelima bakal bertarung lagi di play-off antar konfederasi.
Pemenang play-off antar konfederasi bakal jadi tim terakhir ke putaran final Piala Dunia 2026.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *